Resep Masakan
Indonesia
cooking from the heart

Nagasari

Bahan untuk 10 bungkus:

  1. 150 gr tepung beras yang baru (pakai sediaan tepung jadi jika tak ada)
  2. 30 gr tepung tapioka
  3. 500 ml santan sedang (bisa diganti dengan 250 santan kental dicampur dengan 250 ml air)
  4. 100 gr gula pasir
  5. 1/2 sdt garam
  6. 1-2 lbr daun pandan, potong2 atau ikat
  7. 2 buah pisang raja (ganti dengan plantain jika tak ada), potong2 menyerong
  8. 10 lbr daun pisang ukuran 18cmx20cm
Bahan Nagasari Tepung Nagasari Santan Nagasari Mencampur Adonan Nagasari Adonan Nagasari Adonan Matang Nagasari Racikan Bahan Nagasari Membungkus Nagasari1 Membungkus Nagasari2 Membungkus Nagasari3 Membungkus Nagasari4 Membungkus Nagasari5 Membungkus Nagasari6 BungkusanNagasari Nagasari Mentah Nagasari Matang
Nagasari

Nagasari

Rated 5/5 based on 2 reviews
RecipeYield 10 • PrepTime P1H30M
Porsi 10 • Waktu 1 jam, 30 menit Indonesian snack Nagasari, resep, asli, Indonesia, step-by-step

Asal: Jogjakarta

Catatan..

Nagasari, kue tradisional wajib di acara selamatan, kendurian, hajat pengantin, khitanan dan masih banyak lagi. Terus terang dulu waktu masih kecil sampai bosan saya sama makanan ini, saking seringnya saya melihat nenek membuat pesanan dari tetangga apalagi saat musim hajat pengantin!! Sekarang setelah hidup jauh di rantau saat tak ada lagi kiriman berkat, kangen juga sama kue basah tradisional ini ;-).

Sebenarnya tak ada resep standar untuk bikin Nagasari, cukup pakai insting dan selera. Bagi yang lagi diet silahkan pakai santan encer. Mau yang tidak terlalu manis ya tinggal kurangi gula. Gampang kan?? he he...

Catatan: Bagi anda yang tinggal di rantau dan susah untuk mendapatkan daun pisang, jangan berkecil hati. Anda bisa menggantinya dengan Aluminium Foil. Cara ini sudah sering saya coba kalau daun pisang tak tersedia di Toko Asia. Meski aroma daun pisang tak bisa anda nikmati tapi cita rasa masakan di dalamnya tak akan berbeda, OK??

Tips Penting: Jika pisang raja juga susah didapat, ganti dengan plantain yang tersedia di asian shop. Pisang ini bentuk dan rasanya mirip dengan pisang raja nangka kalau di Indonesia, rasanya agak sedikit kecut. Jangan memakai pisang buah, nanti warnanya akan berubah kebiru-biruan atau kehitaman setelah dingin.

Cara Membuat:

  1. Campur tepung beras, tepung tapioka dan garam ke dalam mangkok yang agak besar besar.
  2. Tambahkan 250 ml santan ke campuran tepung, tambahkan santan sedikit demi sedikit dan aduk hingga menjadi adonan yang rata. Sisihkan.
  3. (Jika perlu saring dengan saringan halus jika adonan masih berbutir-butir tidak rata).
  4. Masukkan sisa santan ke dalam panci yang agak besar, tambahkan gula, garam dan daun pandan.
  5. Rebus santan dengan api sedang hingga mendidih, angkat dari api.
  6. Tambahkan larutan tepung ke dalam panci sambil diaduk-aduk hingga rata.
  7. (Adonan akan kelihatan sangat encer menyerupai konsistensi santan kental, tapi jangan kuatir, adonan akan mengental begitu dipanaskan)
  8. Hidupkan kembali api dengan suhu kecil, panaskan adonan sambil diaduk terus menerus.
  9. (Tips Penting: Jangan memasak dengan api besar atau meninggalkan adonan barang sejenak selama proses pemanasan dan pengadukan, jika terlewat sebentar saja adonan akan bergumpal2 tidak karuan!!
  10. Di awal proses pemanasan, adonan seperti bergumpal kecil2 dan matang tidak merata, abaikan dan aduk terus lama2 adonan akan halus dengan sendirinya)
  11. Masak sampai membentuk adonan yang kental dan halus menyerupai adonan bubur sumsum. Angkat.
  12. Siapkan sepotong daun pisang. Beri 2 sdm adonan di tengah2 daun, ratakan. Letakkan 1 potong irisan pisang. *** Tutup kembali dengan adonan.
  13. Bungkus bentuk oblong dengan langkah2 sesuai dalam gambar. Lakukan sampai adonan habis.
  14. Kukus dalam dandang selama 30 menit sejak uap air mendesis.
  15. Sajikan panas atau dingin sesuai selera.

Catatan Tambahan:

  1. *** Irisan pisang tidak perlu anda tutup dengan adonan jika ingin mendapatkan Nagasari dengan penampilan cantik seperti dalam gambar.

Tips:

  1. Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb.