Ikan Cuka
Asal: Riau - SumatraIndonesian ikan Ikan Cuka, resep, asli, Indonesia, step-by-step
Bahan:
- 750 gr ikan tenggiri (jika tak ada, ganti dengan ikan tongkol atau mackerel), potong setebal 3 cm.
- 1 buah jeruk nipis
- 5 buah/50 gr cabe merah atau cabe merah keriting, giling halus
- 2 buah tomat, belah empat
- 1/2 sdt bubuk lada
- 1/4 sdt bubuk pala
- 1 sdt gula atau sesuai selera
- 1 sdt garam atau sesuai selera
- 400 ml air
Bumbu Iris:
- 3 buah/30 gr cabe merah, iris menyerong halus
- 6 buah/60 gr bawang merah, iris tipis
- 2 ruas/10 gr jahe, iris tipis
- 5 lembar daun jeruk purut, iris halus
- 1 batang serai, iris menyerong halus
Cara Membuat Ikan Cuka
- Siangi dan bersihkan ikan, lumuri dengan garam dan 1/2 bagian dari air jeruk nipis. Sisihkan selama 15 menit.
- Haluskan 5 buah cabe merah dengan blender untuk membuat cabe merah giling. Sisihkan.
- Goreng ikan dalam minyak yang panas sampai matang dan kecoklatan. Tiriskan.
- Siapkan dan iris halus cabai merah, bawang merah, jahe, serai dan daun jeruk purut.
- Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang merah terlebih dulu sampai layu dan berbau harum.
- Tambahkan cabe giling, cabai merah iris, jahe, serai dan daun jeruk purut, tumis sambil diaduk-aduk hingga bumbu benar-benar matang dan berbau harum.
- Tambahkan 400 ml air panas, masak sampai mendidih.
- Tambahkan garam, bubuk lada, bubuk pala dan gula pasir.
- Tambahkan irisan tomat dan sisa air jeruk nipis. Cicipi, tambahkan garam atau gula jika perlu.
- Kecilkan api ke posisi sedang, masukkan ikan, masak hingga air agak menyusut dan bumbu meresap.
- Angkat dari api dan sajikan panas.
Tips:
- Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb atau gunakan navigator menu di bawah.
Catatan..
Ini dia masakan khas dari propinsi Riau daratan : Ikan Cuka. Terus terang saya tidak tahu mengapa disebut Ikan Cuka padahal bahan resep tidak
mengandung cuka sedikitpun melainkan jeruk nipis. Mungkin karena rasanya yang sedikit asam dan segar identik dengan cuka jadi dinamakan seperti itu ;-).
Tetapi satu hal yang saya tahu pasti, sajian khas dari Riau ini memang benar-benar segar dan lezaaat khususnya bagi anda penggemar
ikan dan masakan tanpa santan. Cobalah saya jamin anda tak akan kecewa. Saya yang baru pertama bikin saja langsung jatuh hati dengan resep sederhana nan sedap ini ;-).
Aslinya resep ini dibuat dengan bahan ikan tenggiri, tapi karena di tempat tinggal saya sekarang tidak tersedia jadi saya ganti dengan ikan mackerel
yang kurang lebih masih satu family, rasanya juga enak. Tujuan saya hanya satu : Memperkenalkan resep ini dengan memberi akses semudah mungkin khususnya bagi
yang tinggal di rantau. Alangkah sayang kalau resep ini kita lewatkan begitu saja hanya karena kendala jenis ikan yang tak bisa diakses semua orang.
Menurut saya dengan ikan apapun rasanya tetap Mak Nyuss. Paduan antara rasa pedassssssssss dan asam yang
terasa segar di tenggorokan hmmmmm NiKmat!!. So untuk saudara2 dari tanah Riau, mohon maaf atas keterbatasan di atas.
Reviews & Comments
Aida from Kuala Belait Negara Brunei says:
Sedapa
Betul Aida :-) Memang sedap, pedas dan segar masakan ini. Terima Kasih sudah singgah :-). Salam...Endang