Batagor
Asal: Bandung - JawaIndonesian ikan Batagor, resep, asli, Indonesia, step-by-step
Bahan:
- 4 buah tahu cina yang tebal, potong diagonal
- 300 gr daging/filet ikan tenggiri (atau ikan lain)
- 200 gr udang kupas, cincang (ganti dengan paket udang matang jika udang mentah tak tersedia)
- 2 butir telur ayam
- 100 gr tepung tapioka kualitas bagus atau dikenal dengan nama tepung sagu tani
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt merica butiran atau 1/2 sdt merica bubuk
- 3 sdm kecap ikan
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt garam atau sesuai selera
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 3 putih telur
- Minyak untuk menggoreng
Saus Kacang:
- 200 gr kacang tanah goreng, haluskan ( bisa diganti dengan Pindakaas/mentega kacang Belanda)
- 2-4 buah cabe merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm ebi (ganti dengan 1 sdm udang dari bahan adonan batagor jika terpaksa)
- 40 gr gula pasir
- 300 ml air panas
- 2 sdm air jeruk limau atau cuka
- garam secukupnya
- minyak untuk menumis
Catatan Khusus:
- Bagi anda yang tinggal di LN dimana ke tiga jenis ikan di atas susah didapatkan silahkan ganti dengan ikan lain yang dagingnya bertekstur lembut/tidak berserat kasar dan tidak banyak mengandung lemak, contoh: ikan parang-parang/wolf herring, ikan kod/cod fish/Kabeljau atau tilapia/ikan nila, Victoriabarsh dll
- Beli ikan langsung dari counter ikan segar jika anda beli di supermarket. Jangan sekali-kali memakai ikan atau filet ikan dari paket yang sudah dibekukan. Meski anda de-frost dengan sempurna, ikan yang sudah dibekukan umumnya menghasilkan bubur ikan yang berserat dan tidak bisa tercampur rata dengan tepung.
Cara Membuat Batagor
- Potong tahu secara diagonal. Iris ke empat dinding dengan pisau sehingga membentuk dinding yang tipis.
- Keruk bagian tengah tahu dengan sendok, jangan sampai tembus/terputus.
- Haluskan sisa kerukan tahu. Sisihkan.
- Siangi filet ikan. Pisahkan kulit, potong2 daging ikan menjadi lebih kecil, haluskan dengan blender atau food processor.
- Ulek bawang putih, merica dan 1 sdt garam sampai halus.
- Campurkan bubur ikan dengan bumbu halus, kerukan tahu, udang cincang, telur, daun bawang dan kecap ikan.
- Masukkan tepung kanji sedikit demi sedikit dan aduk atau uleni hingga rata.
- Cicipi, jika perlu tambahkan garam atau gula sesuai selera.
- (Mencicipi adonan ikan mentah memang tidak nyaman, tetapi langkah ini penting supaya rasa batagor tidak hambar setelah direbus).
- Isikan adonan ke dalam tahu yang sudah dilubangi. Sisa adonan bisa anda variasi sesuai selera, misal dibentuk bulat seperti bakso atau dibungkus pangsit.
- Kukus tahu isi selama 30 menit sejak air mendidih sampai matang. Dinginkan.
Saus Kacang:
- Goreng kacang tanah sampai kekuningan. Blender sampai halus.
- (Step ini bisa anda lewati kalau anda memakai sediaan Pindakaas.)
- Haluskan cabai merah, ebi (udang) dan bawang putih dengan ulekan atau blender.
- (Jika anda memakai blender, tambahkan sedikit minyak ke dalam blender untuk mempermudah proses penghancuran jika perlu).
- Masukkan kacang tanah halus dan air panas atau air matang. Aduk rata.
- Masak dengan suhu sedang sampai saus mendidih dan mengental. Angkat.
- Tambahkan garam, gula pasir dan air jeruk/cuka. Aduk rata. (Penambahan gula dilakukan tanpa pemanasan supaya saus tidak gosong.)
Menggoreng Batagor dan Cara Penyajian:
- Gulingkan batagor yang sudah dikukus ke dalam putih telur. Goreng hingga kering kecoklatan. Tiriskan.
- Iris2 batagor, letakkan di piring saji. Sajikan bersama saus dan kecap manis jika suka.
Catatan:
- Tambahkan 3 kuning telur sisa pada sisa adonan yang tidak dimasukkan ke tahu.
- Tambahkan sedikit tepung terigu jika adonan terlalu lembek dan tidak bisa dibentuk seperti bakso, jika perlu tambahkan garam secukupnya.
Tips:
- Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb atau gunakan navigator menu di bawah.
Tips!!
Ini dia sajian khas dari kota Bandung : "Batagor" yang merupakan kependekan dari kata BAkso TAhu diGOReng. Makanan ini memang menyerupai adonan
bakso yang dimasukkan ke tahu kemudian digoreng. Kalau Bakso disantap bersama kuah, Batagor disajikan dengan saus kacang yang menyerupai saus sate.
Dibutuhkan kesabaran ekstra untuk membuat Batagor karena banyak pernak-pernik dalam proses pembuatannya. Tapi jerih payah anda
akan terbayar dengan sajian yang gurih dan lezat. Makanan Indonesia paling enak!!!!, kata anak saya ;-)
Tips: Kalau di tempat anda tersedia tahu cina goreng, mending beli itu saja terus tinggal dikeruk soalnya mengeruk tahu mentah harus hati2 supaya tidak putus.
Jika anda memakai tahu mentah, bantu dengan mengiris ke 4 dindingnya dengan pisau dulu, baru dikeruk dengan sendok yang tipis supaya tidak langsung putus. (Silahkan lihat gambar)
Bagi anda yang tak mau jadi budak kompor ;-), silahkan ambil jalan pintas dengan memakai mentega kacang untuk membuat saus kacang daripada menggoreng sendiri. Jika tersedia
pilih mentega kacang Belanda atau dikenal dengan sebutan Pindakaas. Peanut Butter juga bisa dipakai tetapi menurut saya rasanya kurang nendang !!
Catatan: Kunci kelezatan Batagor ini terletak pada saus ikan, usahakan ada. Meski jumlahnya hanya 3 sendok makan tapi kehadirannya membuat perbedaan yang besar.
Kalau tidak percaya, buktikan. Cicipi adonan sebelum dan ditambah saus ikan, pasti akan anda akan temukan bedanya ;-). OK Selamat Mencoba dan Semoga Sukses.
Reviews & Comments
Afdal Haryadi from Jember says:
lezaat
Selamat Menikmati Batagor Bro :-)
Bunda Sri from Palembang says:
Sippp... Thank's mb Endang resep siomaynya. insya allah sy coba :)
Monggo ...yang lagi rajin masak. Saya absen dulu Bunda lagi banyak kesibukan ;-( . Kalau bertetangga Bunda sudah saya samperin tiap hari nich numpang makan ha ha ;-D
Endang from Jerman says:
Bahan Siomay: 30 lembar kulit pangsit, 2 kuning telur matang –haluskan, 20 gr daging ayam- cincang, 350 gr udang, - cincang, 1 batang daun bawang - iris halus, ½ jari ruas jahe haluskan, 25 gr jamur kuping, rendam air panas, tiriskan, iris-iris; 2 sdt minyak wijen, Garam dan merica secukupnya.
Cara Membuat: Campur semua bahan. Isi setiap lembar kulit pangsit dengan 2 sdm adonan isi. Taburi atasnya dengan kuning telur. Rapatkan atau bentuk menyerupai mangkok. Kukus selama kurang lebih 15 menit. Angkat dan sajikan hangat.
Bunda Sri from Palembang says:
Assalamu’alaikum. Hari ini nyobain bikin saus kacangnya. Makannya pake empek2 rebus aja, hihi.. Mb, itu air jeruk nipis atau cuka dicampur pas kacang+bumbu+air diaduk di wajan ya? Atau pas mau disajikan? Di atas ngak disebutin mslhnya. Btw, klo siomay cara bikinnya sama aja atau ada perbedaan?
Wa'alaikum Salam Bunda Sri. Wah dapurnya ngebul terus nich saya malah lagi absen ;-). Air jeruk/cuka dicampur setelah diangkat, thx untuk koreksinya. Resep sudah saya update. Resep Siomay lebih simpel, saya tulis di bawah ya ..
erlin from finland says:
Btw. Kalau pakai tahu grg, apa perlu digrg lg mbak setelah dikukus?
Iya dong kecuali kalau Non gak masalah dengan warna isinya yang putih terbungkus kulit tahu yang coklat gitu ;-)
erlin from finland says:
Mantap.....! Akan ku coba minggu dpn. Sdh gk sabaran nih mau beli bahannya. Oh ya mbak, di Finland ada toko asia yg jual daging ikan yg sdh dihaluskan. Paketannya beku, apa bisa? Terimakasih byk seblmnya.
Lah tengah malam masih melototin compi juga ;-) Lah itu sudah tak tulis pesan di catatan khusus di samping, paket ikan beku meski berupa pasta bikin adonan mringkil2 kt orang jawa bisa fatal kl bikin Pempek. Kl buat isi Batagor mungkin masih OK. Coba aja dech sekalian eksperimen ntar Erlin bikin laporan yach ha ha