Ayam Raci Cili Padi
Asal: Pulau Banda / Banda IslandIndonesian ayam Ayam Raci Cili Padi, resep, asli, Indonesia, step-by-step
Bahan:
- 600 gr sayap ayam atau bagian ayam yang lain, potong-potong, cuci bersih
- 500 ml air dingin
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 3 helai daun jeruk purut, iris tipis
- 1 serai, ambil bagian yang putih, iris menyerong kurang lebih 2 cm
- 1 cm/5 gr lengkuas, memarkan atau iris tipis
- 2 buah daun bawang, potong-potong 1 cm
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt garam atau sesuai selera
- minyak goreng secukupnya
Bumbu, tumbuk kasar:
- 7 buah/70 gr bawang merah
- 3 siung/9 gr bawang putih
- 10 buah cabe rawit merah (tambah jika ingin lebih pedas)
Cara Membuat Ayam Raci Cili Padi
- Bersihkan dan cuci ayam. Jika perlu, potong-potong jika ayam sesuai selera.
- Giling/tumbuk kasar bahan bumbu dengan cobek atau blender. Sisihkan.
- Iris-iris serai dan daun jeruk purut. Sisihkan.
- Masukkan potongan ayam dalam wajan cekung, lumuri ayam dengan bumbu yang ditumbuk kasar.
- Tambahkan air, serai, daun jeruk purut, lengkuas dan garam. Aduk rata.
- Masak dengan suhu tinggi sampai air mendidih dan ayam berubah warna.
- Kecilkan api ke posisi sedang, lanjutkan memasak sampai ayam benar-benar matang dan kuah hampir menyusut habis.
- Tambahkan daun bawang, aduk-aduk hingga agak layu.
- Tambahkan minyak goreng, air jeruk nipis dan gula pasir. Cicipi, tambahkan garam atau gula jika perlu. Sajikan panas.
Tips:
- Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb atau gunakan navigator menu di bawah.
Catatan..
Ciri khas masakan Maluku adalah kaya rempah, proses pembuatan lumayan simpel tetapi rasanya sangat istimewa. Salah satu contoh: Ayam Raci Cili Padi.
Untuk penggemar masakan pedas namun tidak bersantan, cobalah sajian ayam ungkep khas Maluku ini. Rasanya pedas-pedas lezaat :-)
Tipp: Kali ini saya pilih bahan sayap ayam. Silahkan pakai bagian ayam apa saja sesuai selera anda atau potong-potong agak kecil supaya ayam
cepat matang dan bumbu meresap sempurna. Sebaiknya pilih ayam yang bertulang jangan pakai filet supaya ayam rasa ayam lebih juicy. Semakin pedas menurut
saya semakin Mak Nyuss ;-).
Reviews & Comments
Ines Arbina C from Tangsel says:
Mba Endang, thank you for the recipe! I just tried it today and its sooooo gooood!! Suamiku yang orang asli Papua bilang cita rasanya timur bgt jd dia suka banget! Anyway, I’m wondering why the recipe use only chicken wings? Is it okay to cook with the whole chicken? Thank you!
Hallo Ines :-) . Wow I feel mesmerized 'coz your native Papuan Hubby has approved that the recipe's taste is authentic ha ha :-). I totally agree with him, eastern part of Indonesian dishes are rich with seasonings, no wonder they taste really superb!! And you should proud of yourself too, by first attempt and tastes really good!! Anyway why I only used chicken wings, 'coz they're what I had in my fridge that time :-P. Of course you can use other part of chicken as your choice as I wrote already on the recipe's ingredients. Terima Kasih untuk kunjungan, uji coba resep dan berbagi pengalaman :-). Keep Cooking Ines ;-). Salam....Endang