Resep Masakan
Indonesia
cooking from the heart

Ayam Goreng Mentega

Bahan:

  1. 8 potong sayap ayam, potong ujungnya atau 500 gr ayam, potong kecil2
  2. 1 bh bawang bombay iris melintang
  3. 2 bh bawang putih, geprak, cincang halus
  4. 2 batang daun bawang, iris
  5. 2 ruas jari jahe, kupas, cincang halus
  6. 1 bh jeruk nipis, belah dua
  7. 3 sdm kecap manis
  8. 1 sdm kecap asin
  9. 2 sdm kecap inggris atau saus tiram
  10. 2 sdm mentega
  11. Lada secukupnya
  12. Minyak untuk menggoreng ayam
Bahan Ayam Goreng Mentega Mentega Dicairkan Tumis Bumbu Ayam Goreng Mentega Ayam Goreng Mentega Ayam Goreng Mentega Komplit Ayam Goreng Mentega Jeruk Nipis
Ayam Goreng Mentega

Ayam Goreng Mentega

Rated 4.8/5 based on 23 reviews
RecipeYield 4 • PrepTime P0H45M
Porsi 4 • Waktu 0 jam, 45 menit Indonesian ayam Ayam Goreng Mentega, resep, asli, Indonesia, step-by-step

Asal : Indonesia

Tips!!

Jika memungkinkan pakailah ayam kampung. Meski ukurannya kecil rasanya lebih gurih. Tapi kalau susah didapat seperti di tempat tinggal saya sekarang ya silakan pakai ayam yang ada. Sayap ayam ras biasanya lebih gemuk, jadi sebaiknya ayam digoreng lebih lama supaya dalamnya benar2 matang. Ciri khas ayam goreng mentega adalah pemakaian 3 saus : kecap asin, kecap manis dan kecap inggris.

Bagi anda yang susah mendapatkan kecap inggris ( Catatan : Bagi yang tinggal di Indonesia khususnya di daerah pedesaan seperti kampung halaman saya he he, kecap inggris termasuk barang langka dan susah didapat.) Solusinya silakan ganti dengan saus tiram. Dijamin rasanya juga tetap enak dan lebih pas untuk cita rasa lidah Indonesia.

Cara Membuat:

  1. Cuci ayam, lumuri dengan garam, lada dan air jeruk nipis. Simpan dalam kulkas selama 15 menit.
  2. Goreng ayam dalam minyak panas sampai matang. Sisihkan.
  3. Panaskan mentega, tumis bawang putih dan jahe sampai berbau harum.
  4. Berturut-turut masukan kecap manis, kecap asin, kecap inggris dan lada. Aduk rata.
  5. Masukan sayap ayam goreng sambil diaduk-aduk biarkan bumbu meresap.
  6. Masukan bawang bombay, masak sampai layu.
  7. Kemudian masukan irisan daun bawang
  8. Beri perasan sisa jeruk nipis. Aduk rata.
  9. Sajikan dengan nasi selagi masih panas.

Tips:

  1. Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb atau gunakan navigator menu di bawah.