Resep Masakan
Indonesia
cooking from the heart

Ayam Cincane

Bahan:

  1. 1 kg ayam, potong sesuai selera
  2. 400 ml santan kental
  3. 1 batang, serai ambil bagian yang putih, geprak
  4. 2 lembar daun salam
  5. 2 cm lengkuas, memarkan
  6. 2 cm jahe, memarkan
  7. 1 sdm gula merah
  8. 1 jeruk nipis, ambil airnya
  9. 1 sdt asam, larutkan dengan 2 sdm air
  10. 1 sdt garam
  11. minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:

  1. 6 buah cabai merah, buang bijinya
  2. 10 butir bawang merah
  3. 4 - 5 butir bawang putih
  4. 1/2 sdt terasi goreng
Bahan Ayam Cincane Bumbu Ayam Cincane Ayam Masak Cincane Santan Masak Cincane Ayam Bakar Cincane
Ayam Cincane

Ayam Cincane

Rated 5/5 based on 2 reviews
RecipeYield 5 • PrepTime P1H30M
Porsi 5 • Waktu 1 jam, 30 menit Indonesian ayam Ayam Cincane, resep, asli, Indonesia, step-by-step

Asal: Samarinda - Kalimantan Timur

Catatan..

Ini dia sajian khas dari kota Samarinda - Kalimantan Timur : Ayam Cincane. Aroma ayam bakar dengan olesan saus kental yang sarat bumbu, rasanya hhhhmm.....paduan antara pedas, gurih dan sedap ;-). Sekilas mirip sajian Ayam Bumbu Rujak dari Jawa. Semakin banyak bumbu semakin nikmat!!!

Catatan : Di daerah asalnya Ayam Cincane biasanya dibakar langsung di atas bara api. Tapi kalau anda kepepet tak punya waktu atau situasi tak memungkinkan untuk acara bakar-bakar, ayam bisa anda bakar dengan wajan pembakar di atas kompor. Mau lebih praktis lagi silahkan panggang di dalam oven. Cara terakhir juga sering saya praktekkan demi efisiensi waktu. Dijamin rasanya tetap Mak Nyuss!!! Selamat Mencoba...

Cara Membuat:

  1. Potong2 ayam sesuai selera, cuci bersih, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit.
  2. Cuci ayam dengan air dingin, tiriskan atau keringkan dengan tissue dapur.
  3. Haluskan bahan bumbu halus dengan cobek atau blender. Jika perlu tambahkan sedikit minyak dlm blender untuk mempermudah proses penghancuran.
  4. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, jahe dan daun salam dalam wajan cekung yang agak besar hingga bumbu matang dan berbau harum.
  5. Masukkan ayam, aduk-aduk dan masak sampai ayam berubah warna.
  6. Masukkan santan, garam, gula dan air asam, masak di atas api besar sampai mendidih dan ayam hampir matang.
  7. Kecilkan api dan masak terus di atas api sedang hingga ayam lunak dan kuah mengental. Aduk sekali-kali.
  8. Cicipi, jika perlu tambahkan garam dan gula sesuai selera.
  9. Masak hingga santan mengering dan berminyak, aduk terus menerus supaya ayam tidak gosong. Angkat dari api.
  10. Bakar ayam di atas bara api atau wajan pembakar sambil diolesi bumbu rebusan ayam hingga matang.
  11. Jika anda menggunakan oven, pindahkan ayam ke dalam pirex tahan panas beserta sausnya.
  12. Panggang ayam dengan suhu 180°C selama kurang lebih 25 menit sampai ayam berwarna kecoklatan.

Tips:

  1. Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb atau gunakan navigator menu di bawah.