Resep Masakan
Indonesia
cooking from the heart

Orak Arik Telor

Bahan:

  1. 2 buah wortel, iris bentuk korek api.
  2. 150 gr buncis, iris menyerong tipis
  3. 2 daun bawang, iris menyerong tipis
  4. 2 bh telur ayam
  5. 1 sdt bubuk kaldu

Bumbu Halus:

  1. 3 siung bawang putih
  2. 1/2 sdt merica butiran
  3. 4 bh bawang merah, ulek kasar
  4. 1 sdt garam
Bahan Orak Arik Telor Bumbu Orak Arik Telor Telur Orak Arik Telur Orak Arik Buncis Wortel Di Orak Arik Telur Untuk Orak Arik Kaldu Untuk Orak Arik Telor Bahan Orak Arik Telor Masak Orak Arik Telor
Orak Arik Telur

Orak Arik Telor

Rated 4.9/5 based on 15 reviews
RecipeYield 3 • PrepTime P0H30M
Porsi 3 • Waktu 0 jam, 30 menit Indonesian sayur Orak Arik Telur, resep, asli, Indonesia, step-by-step

Asal: Indonesia

Catatan..

Ulek bawang putih, merica dan garam sampai halus. Khusus untuk bawang merah, tambahkan terakhir dan tumbuk secara kasar saja karena disinilah letak kelezatan rasa dan aromanya.

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak goreng, kocok telur dan bikin orak-arik, sisihkan.
  2. Tambahkan minyak goreng di wajan jika perlu, tumis bumbu halus hingga berbau harum.
  3. Masukkan wortel dan buncis, masak sampai layu sambil diaduk.
  4. Masukan orak-arik telur kemudian tambahkan bubuk kaldu, aduk rata.
  5. Terakhir tambahkan irisan daun bawang. Masak sebentar hingga layu.
  6. Tambahkan garam sesuai selera.
  7. Sajikan hangat.

Tips:

  1. Untuk mencari resep lainnya silahkan lihat Resep Lestariweb.

Koleksi Resep Menurut Bahan:

  1. daging
  2. ayam
  3. kambing
  4. ikan
  5. sayur
  6. nasi
  7. mie
  8. tahu & tempe
  9. telur
  10. lain lain

Reviews & Comments

  |  2020-02-29 15:06:23
Yenii from Form surabaya says:
Mantab tanteee
Selamat Yenii :-). Yeni calon koki mantab juga nich sekali coba langsung enak masakannya. Ayo silahkan lihat-lihat resep yang lain. Banyak lho resep lezat yang mudah dan tidak ribet bumbunya. Misal : Ayam Goreng Mentega, Tumis Kangkung atau kalau mau uji nyali cabe coba Mie Goreng extra Pedaas ;-). Salam...endang

  |  2020-02-28 09:12:21
Tyas from Sleman says:
saya akan mencoba resep2 yang ada disini mudah dan praktis :-)
Silahkan Tyas. Coba satu persatu kalau benar-benar ada waktu dan kesempatan. Masakan yang enak tidak harus selalu ribet. Semoga menemukan resep2 yang sesuai selera :-). Salam...endang

  |  2020-01-20 07:08:08
Aciana from Surabaya says:
Happy a nice weekend jg mba :) hehehe iya sambal nya matang kok mb,ooo trnyata bisa sampai 1 minggu ya.. anyway ini aku masak buncis2 ku trakhir di orak arik sm telur :D besok spertinya mau masak sayur asam; )
Waduh hebat menunya daur ulang jadi gak ada bahan terbuang. Aci makin kreatif aja nich :-). Selamat Beraktifitas. Salam...Endang

Tulis Komentar Anda:

Rating:



Nama:



Lokasi:



Write your text:

Tulis Komentar: